Kamis, 04 Juni 2020

Meronce Tema Tanaman

Di ke-TK-an ada yang namanya pengayaan. 1 kegiatan tergabung dari beberapa  kemampuan. Dan itu biasa dipraktekkan oleh teman-teman guru di TK. Misalnya tema Tanaman. Tanaman itu mencakup banyak hal seperti bagian-bagian dari tanaman (Batang, Akar, Ranting, Daun, Bunga dan Buah). Atau bisa juga jenis-jenis tanaman dan banyak lagi yang bisa di kembangkan dari tema tanaman tersebut.





Salah satu contoh sederhana yang saya lakukan di sekolah yaitu kegiatan meronce buah dengan kertas lipat dan piring plastik. Di kegiatan ini anak dapat melakukan 2 kemampuan sekaligus, kognitif dan motorik halus. Kognitifnya kemampuan mengenal pola ABCD-ABCD yaitu mengurutkan buah jeruk-nanas-Strowberi-daun (agar memudahkan anak untuk menempel bentuk buah dan daun  ukurannya bisa diperbesar). Untuk motorik halus kemampuannya menempel kertas lipat berbentuk buah yang sudah dibuat oleh guru sebelumnya.

Alhamdulillah kegiatan sederhana seperti ini, in syaa Allah mampu merangsang kemampuan kognitif sekaligus motorik halus anak.

Semoga bermanfaat


by Arza-mee'


Pemula belajar Canva

Alhamdulillah, baru melek aplikasi Canva karena keadaan. Kondisi Covid sekarang guru mesti melek teknologi ya termasuk aplikasi yang satu ini. Ga boleh kalah sama anak-anak. Batita aja sekarang udah canggih scrol gedget (Heran sama naluri anak untuk satu ini, tanpa diajarin mereka sudah bisa dengan sendirinya) Di praktekin dan lama-lama ketagihan. Sangking senengnya punya mainan baru ga terasa DRAKOR kesayangan lewat.



Ga bagus juga, tapi tetap senang dengan hasilnya, karena ga perlu kuliah lagi kalo hanya buat yang seperti ini hahah. 

Ya Sudahlah, di coba aja aplikasinya ya..


Yang pasti Keerreen...

Selamat bereksplorasi

https://canva.id.uptodown.com/android

Protected by Copyscape Online Plagiarism Tool
Protected by Copyscape Online Plagiarism Toolion-contents>